2 Medali Emas dan 2 Medali Perak untuk SDIT Al-Furqon di Kapolri Cup V
SSDM Polri Bag Binjas menggelar Kejuaraan Nasional Taekwondo Piala Kapolri yang ke 5 pada tahun 2024. Kejuaraan ini memiliki tema “Garuda Bhayangkara Presisi dengan Prestasi Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”. Kerjuaraan Nasional Taekwondo ini terlaksana pada tanggal 1 s.d. 4 Maret 2024. Pada kali ini, perlombaan terlaksana di Gedung Olahraga Ahmad Yani Mabes TNI. Kejuaraan ini memiliki total 4.200 peserta dengan 3.600 peserta umum dan 600 peserta TNI-POLRI. Kapolri Cup sendiri merupakan kejuaraan nasional yang terlaksana setiap tahun.
Selanjutnya, pada Kapolri Cup V ini ada 4 peserta didik SDIT Al-Furqon yang berpatisipasi dan berhasil memenangkan medali, para peserta didik tersebut :
- Rayhan Nabil Adhyasta Kelas I meraih medali Emas
- Nafisah Nurul Husna Kelas II meraih medali Perak
- Shazia Safina Kelas II meraih medali Perak
- Narananda Gibran Kelas V meraih medali Emas
Syukur Alhamdulillah, dan kami juga mengucapkan terima kasih untuk para peserta didik yang telah berpatisipasi pada Kapolri Cup V dan berhasil mengharumkan nama sekolah. Semoga dengan prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi peserta didik lainnya untuk berprestasi. Dengan ketercapaian ini, semoga SDIT Al-Furqon semakin dikenal dengan prestasinya dan menunjukkan SDIT Al-Furqon dapat menjadi yang terbaik di Jakarta Selatan dan menjadi SD Islam berkarakter.
SDIT Al-Furqon,
Sekolah Unggul, Berwawasan Global, Berkarakter Qurani
Dokumentasi Kejuaraan
‘‘